Menjelang aksi solidaritas dan doa terhadap rohingya di Magelang, Jawa Tengah, polisi menyiapkan penjagaan untuk kelancaran yang akan berlangung pada Jumat (8/9). Kamis (7/9) pagi apel pengamanan aksi solidaritas rohingya yang akan dilakukan besok berlangsung di Lapangan Soepardi Magelang. Apel pengamanan ini dipimpin langsung oleh Kapolda Jawa Tengah, Irjen Condro Kirono. Polisi mengerahkan sekitar 2.800 personel yang disebar di sejumlah lokasi, untuk menjamin kelancaran acara ini.