Surprise Me!

LPPF Usul Dividen Rp300 per Saham

2025-03-12 68 Dailymotion

PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) menyiapkan sejumlah aksi korporasi dalam waktu dekat. Salah satunya pembagian dividen jumbo kepada para pemegang saham.

Dalam materi earnings call yang disampaikan Jumat (7/3/2025), manajemen LPPF mengusulkan dividen hingga Rp300 per saham. Dividen tersebut setara 81,7 persen dari laba bersih 2024 yang sebesar Rp366 per saham.