Surprise Me!

KKP Kejar dan Tangkap Kapal Ikan Asing Ilegal di Biak, 32 Warga Filipina Diamankan

2025-05-09 30 Dailymotion

Dua kapal ikan asing berbendera Filipina tertangkap tangan sedang mencuri ikan di perairan Biak, Papua. Tim liputan KompasTV secara eksklusif merekam detik demi detik penangkapan bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Inilah detik-detik penangkapan kapal asing ilegal di perairan Biak, Papua. Operasi penangkapan dilakukan tim Kapal Pengawas Hiu Macan 04 di bawah kendali Stasiun Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan Biak, Papua.

Jurnalis KompasTV Swara Adzani dan juru kamera Anggi Meindarwan menyaksikan langsung penangkapan yang dilakukan di tengah Samudra Pasifik.

Dari kejauhan, kapal milik Kementerian Kelautan dan Perikanan sudah mendeteksi keberadaan dua kapal asing yang memasuki perairan Indonesia.

32 tersangka berkewarganegaraan Filipina ditangkap dari dua kapal itu. Ada pula alat penangkap ikan berukuran besar, lima ton hasil tangkapan ilegal, serta dokumen penting yang berada di dalam kapal.

Baca Juga EKSKLUSIF! Detik-Detik KKP Tangkap Kapal Ikan Asing Ilegal di Biak Papua di https://www.kompas.tv/regional/592211/eksklusif-detik-detik-kkp-tangkap-kapal-ikan-asing-ilegal-di-biak-papua

#kkp #kapalasing #kapalikan #ilegalfishing #biak

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/592287/kkp-kejar-dan-tangkap-kapal-ikan-asing-ilegal-di-biak-32-warga-filipina-diamankan