Surprise Me!

Nekat! Pengunjung Lapas Banyuwangi Selundupkan Sabu dalam Lontong

2025-05-22 827 Dailymotion

BANYUWANGI, KOMPAS.TV - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuwangi, Jawa Timur, menggagalkan upaya penyelundupan 12 paket sabu yang disembunyikan dalam potongan lontong.

Sabu tersebut dibawa oleh seorang pengunjung yang akan menemui narapidana kasus narkoba.

Petugas mencurigai gerak-gerik pelaku saat pemeriksaan makanan. Setelah dilakukan pengecekan, ditemukan 12 paket sabu dalam lontong yang dibawa pelaku.

Temuan ini langsung dikoordinasikan dengan Satresnarkoba Polresta Banyuwangi. Pelaku kini menjalani pemeriksaan di Polresta Banyuwangi.

Baca Juga Preman Berulah Lagi! Ngamuk dan Ancam Pemilik Toko di Deli Serdang, Pria Diringkus Polisi di https://www.kompas.tv/regional/594834/preman-berulah-lagi-ngamuk-dan-ancam-pemilik-toko-di-deli-serdang-pria-diringkus-polisi

#sabu #narkoba #lapas #banyuwangi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/594835/nekat-pengunjung-lapas-banyuwangi-selundupkan-sabu-dalam-lontong