Surprise Me!

Harapan Wapres Gibran untuk Ormas Senkom: Sadar Kamtibnas

2025-07-18 110 Dailymotion

JAKARTA, KOMPASTV - Wakil Presiden Gibran Rakabuming menyampaikan harapannya untuk Senkom Mitra Polri.

"Ke depan saya berharap Senkom sebagai Ormas yang sadar Kamtibmas, ini dapat meningkatkan perannya sebagai salah satu mitra pemerintah dalam melakukan deteksi dini potensi, gangguan Kamtibmas," kata Gibran di Kantor Pusat Senkom Mitra Polri di Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (17/7/2025).

Gibran juga titip pesan ormas Senkom bisa bekerja sama dengan ormas lain.

"Saya resmikan Gedung Mitra Semkom Mitra Polri. Semoga gedungnya bisa dimanfaatkan dengan baik Pak dan saya kira ini salah satu ormas yang punya gedung dan tanah yang luas pak. Semoga bisa dimanfaatkan dengan baik melibatkan warga, melibatkan ormas-ormas yang lain juga," kata Gibran di penutup sambutannya.

Produser: Yuilyana

Thumbnail Editor: Vila Randita

#breakingnews #gibran #senkommitrapolri

Baca Juga KPK Selidiki Dugaan Korupsi di Kemendikbudristek Terkait Pengadaan Google Cloud di https://www.kompas.tv/nasional/605937/kpk-selidiki-dugaan-korupsi-di-kemendikbudristek-terkait-pengadaan-google-cloud



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/605943/harapan-wapres-gibran-untuk-ormas-senkom-sadar-kamtibnas